<

Tokoh Agama dan Warga Gapura Gelar Doa Rokat Jhelen, Desak Pemerintah Segera Perbaiki Jalan

SUMENEP,IndonesiaPos

Sejumlah tokoh agama atau Kyai bersama tokoh masyarakat menggelar do’a bersama “Rokat Jhelen” di Bukit Mentari Desa Gapura Tengah, Kecamatan Gapura Kabupaten Sumenep. Rabu, (14/6/2023).

Kordinator Gerakan Pemuda Segitiga (GPS) Nur Hayat

mengatakan, do’a bersama ‘rokat jhelen’ ini bagian dari ikhtiar para Kyai dan masyarakat untuk mengetuk hati nurani Dinas PUTR Kabupaten Sumenep, agar segera melakukan perbaikan jalan poros dua kecamatan yang terletak di Desa Gapura Tengah-Tamidung.

“Jalan poros tersebut,  sudah lama tidak dapat sentuhan tangan pemerintah. Untuk itulah kami bersama-sama dengan para alim ulama’ melakukan do’a bersama dengan tujuan diberikan keselamatan saat melintas di jalan poros Gapteng-Tamidung dan dapat mengetuk hati nurani pemerintah,”tegas Nur Hayat

Nur Hayat menambahkan, dalam kegiatan tersebut, Kyai dan Masyarakat juga menyampaikan tuntutan dan desakan kepada Dinas PUTR Kabupaten Sumenep untuk mengalokasikan perbaikan jalan hotmix 1 milyar pada perubahan APBD Sumenep atau Perubahan Aggaran Keuangan (PAK) tahun 2023.

Pihaknya juga mendesak Dinas PUTR Kabupaten Sumenep untuk menuntaskan perbaikan jalan hotmix dan mengalokasikan APBD Kabupaten Sumenep, sebesar Rp4 Milyar secara utuh pada tahun 2024 mendatang.

“Mengalokasikan dana lain yang tidak bertentangan dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku,”tegasnya.

Pihaknya mendesak pemerintah agar menganggarkan APBD  perubahan, untuk perbaikan jalan poros Gapura Tengah dan Desa Tamidung, hingga sampai ke pesantren sema dan lambi cabbi.

“Jika aspirasi para tokoh agama dan tokoh masyarakat tidak di indahkan, oleh Pemerintah, maka bisa di sebut pemimpin yang lalim kepada warganya,”imbuhnya.(amin/hen)

BERITA TERKINI