Danrem 083/BJ Kolonel Irwan Minta Dandim 0822 Baru Ciptakan Inovasi Atasi Covid-19
BONDOWOSO, IndonesiaPos
Komadan Komando Distrik Militer (Dandim) 0822/Bondowoso Jawa Timur resmi berganti. Pergantian ini ditandai upacara serah terima jabatan (sertijab) Dandim 0822 dari pejabat lama Letkol Inf Jadi, SIP kepada pejabat baru Letkol Kav Widi Widayat, ST di di Aula Untung Suropati Markas Komando Resor Militer (Makorem) 083/Baladhika Jaya Malang, Senin pagi (7/12/2020).
Upacara sertijab orang nomor satu Kodim 0822, itu dipimpin Komandan Korem (Danrem) 083/BJ Kolonel Inf.Irwan Subekti. Danrem Irwan Subekti meminta pergantian Dandim 0822 bisa menciptakan inovasi dan terobosan baru mengatasi Pandemi Covid-19 di Bondowoso.
”Karena itu, pejabat baru Dandim 0822/Bondowoso harus betul-betul melakukan penanganan terus menerus hingga tingkat Desa/Kelurahan,” tegas Danrem Irwan Subekti.

Terlebih, lanjut mantan Dandim 0824/Jember itu, adanya Pandemi Covid-19 yang mewabah di Indonesia seakan menjadi tanggung jawab bagi para komandan satuan TNI dalam bersinergi dan bekerjasama dengan Forkopimda dalam melakukan pencegahan, penanggulangan, dan penanganannya.
”Disinilah tugas dan tanggung jawab Komandan Kodim harus terus bersinergi dan bekerjasama dengan Forkopimda wilayah masing-masing dalam penanggulangan dan penanganan Pandemi Covid-19,” jelas perwira menengah tiga melati kuning di pundak ini.
Danrem Irwan juga meminta Dandim 0822 baru memanfaatkan kekuatan Komsos (Komunikasi Sosial) dalam upaya penanggulangan dan penanganan Pandemi Covid -19 di wilayah teritorialnya. Yakni, Dandim menginstruksikan personelnya mengingatkan dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak dengan pendekatan kearifan lokal.
”Manakala ada kelompok masyarakat tidak mengindahkan protokol kesehatan, lakukan tindakan tegas terukur. Juga waspadai euforia masyarakat pada perayaaan tahuna baru 2021,” katanya. (ido)