<

FAM Demo Kejaksaan Kasus Hukum di Bondowoso Diusut Tuntas

BONDOWOSO, IndonesiaPos – Forum Aspirasi Masyarakat (FAM) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri Bondowoso, Senin (6/6/2022).

Mereka menuntut Kajari Bondowoso untuk menuntaskan kasus hukum yang mandeg.

Diantara tuntutan itu, untuk menuntut kasus PT Bogem terkait korupsi miliaran rupiah.

Kasus ilegal logging di Bondowoso. Bongkar kasus dana kovid 19 miliar di Bondowoso.

“Ini semuanya harus diusut lagi oleh Kejaksaan Negeri Bondowoso,”ujar Ilham dari Forum Aspirasi Masyarakat.

Apalagi masyarakat sudah jenuh dengan adanya jual beli jabatan di Bondowoso.

“Ini semua keluar rel dari kebijakan bupati yang punya visi misi melesat, diantara nya tidak ada jual beli jabatan,”katanya.

Oleh sebab itu Forum Aspirasi Masyarakat ingin Kejaksaan dan Kepolisian harus tegas membongkar kasus korupsi di Bondowoso.

Sementara itu, Kapolres AKBP Wimboko mengatakan pihak nya mengerahkan sekitar 250 personil untuk mengamankan aksi unjuk rasa.

“Aksi unjuk rasa yang awalnya membawa seratus orang, kami batasi menjadi 20 orang saja karena sikon masih kovid,”terangnya.

Dan polisi disebar ke tiga titik, yakni Kejaksaan, Pemkab dan DPRD. Sedangkan Kasi Intel Kejaksaan Sucipto mengatakan ia menampung aspirasi LSM Forum Aspirasi masyarakat. “Kami siap tampung,”imbuhnya. (eko)

BERITA TERKINI