<

Dandim Blitar Resmi Buka Liga Santri Piala Kasad

BLITAR, IndonesiaPos – Turnament Piala KSAD Liga Santri PSSI tahun 2022 resmi dibuka oleh Dandim 0808 Blitar, Senin (20/6/2022), di Stadion Suprijadi Kota Blitar, ditandai melepaskan burung merpati.

Pembukaan tersebut dihadiri Wali Kota Blitar, Kapolres Blitar Kota, Kajari, Kapolres, ketua DPRD kota dan kabupaten, Wakil Bupati Tulungagung, Dandim Tulungagung dan

Kapolres.

Komandan Kodim 0808 Blitar Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono mengatakan, Di stadion Supriadi kota Blitar dilakukan take over  pertama pertandingan liga santri piala Kasad.

“Ada sepuluh tim yang akan bermain,  terdiri dari tujuh tim dari kabupaten Blitar satu tim dari kota Blitar dan dua tim dari kabupaten Tulungagung, dari sepuluh tim itu akan dibuat dua group,”kata Didin.

Didin menambahkan,  untuk juara dan runner-up dari masing masing group akan bertemu disemi final,  kemudian akan memperebutkan juara satu dua di final.

“Kompetisi ini diperkirakan sampai di akhir Juni,”tegasna.

Sementara tim Tulungagung dan Blitar jadi satu, sesuai teknikal meeting yang dilakukan kemarin.

“Kemudian mereka mengambil undian siap siapa siapa yang masuk di group A dan siapa siapa yang masuk di group B jadi semua fair play,”jelasnya .

Dandim mengungkapkan, dari kegiatan ini  ada tiga harapan kepada semua tim kesebelasan.

  1. Muncul silahturahmi yang semangkin erat antara para santri baik wilayah Blitar raya maupun Tulungagung.
  2. Ajang sebagai pencairan bibit dari santri santri yang ada di wilayah Blitar dan Tulungagung yang nantinya bisa diorbitkan bisa menjadi pemain bola profesional.
  3. Tentunya ini adalah momen untuk mengangkat olahraga sehingga olahraga itu bisa semangkin membudaya karena didalam tubuh yang sehat pasti terdapat jiwa yang kuat.

Ditempat yang sama, Walikota Blitar Drs Santoso menambahkan, liga santri ini adalah momentum yang sangat bagus, sehingga dapat menggali bibit bibit unggul dibidang olahraga yang memang digemari oleh masyarakat.

“Nanti dari sini setelah kita dapatkan bibit unggul,  bisa dilakukan pembinaan,”kata Walikota.

Dijelaskan, jika kemudian hari ada even even yang lebih diatasnya lagi, maka akan lebih mudah menjaringnya.  Karena akan terlihat yang memiliki skill  yang bagus.

“Mana yang memang betul betul layak untuk kita bimbing sehingga bakatnya talenta dibidang olahraga sepakbola bisa berkembang,”imbuhnya.(Lina)

BERITA TERKINI