<

Ini Pesan Ketua MKKS SMA Negeri Kota Kediri di Hari Sumpah Pemuda

KEDIRI, IndonesiaPos – Menjelang hari Sumpah Pemuda ke 94, Ketua MKKS memberikan pesan kepada para pelajar siswa siswi SMA  di Kota Kediri, untuk mengambil hikmahnya sebagai generasi penerus bangsa.

“Pelajar kita ini sekarang makin maju, makin berpengetahuan. Menurut saya, generasi sekarang merupakan generasi makin unggul,” kata Soni Tatah yang merupakan Ketua MKKS SMA Negeri Kota Kediri.

Cabdindik Jawa Timur Wilayah Kediri Iplementasi Kurikulum Merdeka Lewat Expo Literisasi 2022

Kepala sekolah SMA Negeri 2 Kota Kediri mengaku bangga dengan generasi muda yang dimiliki bangsa Indonesia saat ini. Namun, Ia berharap kepada para pemuda khususnya pelajar SMA di kota Kediri, pada peringatan Hari Sumpah Pemuda bisa dijadikan momentum untuk lebih meningkatkan kecintaan kepada NKRI. Agar mengisinya dengan kegiatan positif, sehingga bisa membawa bangsa menjadi lebih baik lagi ke depannya.

PR Cahaya Pro Tawarkan Empat Varian Rokok Dengan Cita Rasa Yang Disukai kaum Melenial

“Tetaplah mencintai Indonesia, menjaga kerukunan antar pelajar SMA yang lain, bersatu sebagaimana semangat Sumpah Pemuda tahun 1928,”ujar Soni.

“Dan yang penting juga, pelajar harus memiliki idealisme dan semangat belajar untuk meraih prestasi yang diharapkan menjadikan Indonesia lebih maju lagi” pungkas Soni menambahkan. ( yudi ).

BERITA TERKINI