<

Ely Idayah optimistis, Keterwakilan Perempuan di DPRD Semakin Meningkat

BLITAR, IndonesiaPos

Wakil Ketua DPRD kota Blitar Ely Idayah Vitnawati dari Partai Kebangkitan Nasional kembali mendaftar sebagai Bacaleg dapil I Kepanjenkidul, ke KPU kota Blitar bersama ketua DPC Partai PKB. Sabtu, (13/5/2023).

PKB yang punya nomer urut 1 ini mendaftarkan bakal calegnya dari berbagai latar belakang.

”Saya optimistis keterwakilan perempuan di DPRD akan semakin meningkat dan bisa mencapai kuota caleg perempuan di Pemilu 2024,”ujar Ely Idayah Vitnawati kepada sejumlah wartawan.

Menurutnya, semakin banyak perempuan yang berpartisipasi di lembaga legislatif, maka demokrasi di Indonesia akan semakin sehat. Sebab, cuaca politik ini cukup cerah bagi kaum perempuan untuk mengambil peran.

“Saya optimis keterwakilan perempuan di lembaga legislatif bisa melampaui angka 30, Ely berharap kedepan tentunya  lebih maju lebih cepat dan harus kompak,”ujarnya.

BACA JUGA :

“saya sebagai ketua PAC Panjen kidol selalu mengarahkan pada Bu Ely selalu silaturahmi kepada para pemilihnya dan tim kita bangun secara solid mulai sekarang karena untuk mengamankan suara suara yang dulu mendongkrak daripada suara Bu Ely,” kata Muhammad Hariyanto menambahkan.

Selain itu, pihaknya  juga membuka jaringan baru  untuk mendulang suara karena di Panjen Kidol ini, sehingga harus lebih serius sekali, daripada bacaleg dari partai lain.

“Saya ketua PAC mensuport dan Insya Allah tim hari ini sudah solid,”tegasnya.

Ia pun berharap, terpilihnya Ely nanti, semakin lebih dekat dengan masyarakat dan bermanfaat bagi konstituenya.

“Semoga masyarakat pemilih selalu Istiqomah untuk PKB dan juga ormas yang saat ini menaungi Bu Ely,”tuturnya.(Lina)

 

BERITA TERKINI