<

Mobil Pick-up Oleng Akibat Sopir Ugal-Ugalan, 11 Orang Penumpang Terlempar

PAMEKASAN, IndonesiaPos

Mendengar informasi adanya kecelakaan lalulintas (Laka lantas) yang menimpa rombongan pemain drum band di Desa Tampojung Gowa, Kecamatan Waru, anggota Satuan Lantas (Satlantas) Polres Pamekasan bergerak cepat mendatangi tempat kejadian tersebut.

Kasat Lantas Polres Pamekasan AKP Suryono bersama anggotanya mendatangi tempat kejadian laka lantas tersebut.

Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana melalui Kasat Lantas AKP Suryono menjelaskan,  bahwa, sekira pukul 06.14 WIB, Senin (28/8/2023) di Jalan  Raya Desa Tampojung Gowa, Kecamtan Waru, Kabupaten Pamekasan, Madura Jawa Timur telah terjadi laka.

Suryono mengungkapkan, awal kajadian itu, sebuah kendaraan Pick Up dengan Nopol N 8839 E yang dikemudikan Ramlan (25) warga Desa Tlagah, Kecamatan Pegantenan, Pamekasan sedang melaju dari arah selatan ke arah utara.

Saat itu sang pengemudi tidak dapat menguasai kemudinya disaat menikung ke kiri, sehingga kendaraan Pick Up yang dikemudikan mengalami oleng ke kanan dan akhirnya kendaraan bersama penumpangnya terjatuh di badan jalan, sehingga para penumpang dikendaraan itu terlempar ke bahu jalan yang mengakibatkan korban mengalami luka-luka.

“Tak hanya para penumpang yang mengalami luka-luka akibat terlemparnya di bahu jalan, juga mengalami kerugian materiil,”ujar mantan Kasatlantas Polres Bondowoso ini.

Suryono menambahkan, penyebab dari laka tunggal ini terjadi dikarenakan sang pengemudi lengah dan kurangnya berhati-hati.

Berikut identitas korban Laka lantas;

  1. RONI 16 tahun asal Desa Pancor Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang (luka ringan).
  2. ROKI 19 tahun warga Desa Plampa’an Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang (luka ringan)
  3. MOH SALIMI 21 tahun, dari Desa Plampa’an, Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang (luka ringan)
  4. WAHYUDI 19 tahun dari Desa Plampa’an Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang (luka berat)
  5. MUNTAHOK 27 tahun warga Desa Plampa’an, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang (luka berat)
  6. HARISSANDI 16 tahun asal Desa Ambender, Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan (luka berat)
  7. NUR HOLIS 21 tahun warga Desa Ambender, Kecamatan Pegantenan,  Kabupaten Pamekasan (luka ringan)
  8. RIKO 16 tahun dari Desa Cenlecen, Kecamatan Pakong , Kabupaten Pamekasan (luka ringan)
  9. BOBI 18 tahun asal Desa Ambender , Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan (luka ringan)
  10. TORIQUR ROHMAN, 17 tahun warga Desa Cenlecen, Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan (luka ringan)
  11. TORIQIN WAWAFIL 15 tahun Desa Tlagah Kecamatan Pegantena, Kabupaten Pamekasan (Luka ringan)

“Alhamdulillah, kejadian ini tidak ada yang meninggal dunia. Namun, ada 2 korban yang kritis dan korban langsung di larikan ke RSUD SMART,”terangnya.

Akibat kejadian ini kerugian sekitar Rp25 Juta. Sementara, Sopir berikuit barang bukti mobil saat ini diamankan di Unit Laka Lantas Polres Pamekasan untuk dilakukan penyidikan.

Ditempat terpisah Kasihumas Polres Pamekasan IPTU Sri Sugiarto menghimbau kepada

masyarakat untuk tidak mengangkut orang dengan mobil bak terbuka. “Karena sangat membahayakan bagi dirisendiri dan orang lain,”tambahnya.(Ima/Hen)

 

BERITA TERKINI