SAMPANG,IndonesiaPos
Kasat Lantas Polres Sampang bersama anggotanya melakukan pemangkasan pohon di lokasi Jl Raya Kelurahan Wahid Hasyim Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur. Senin (13/1/2020).
Satu regu Sat Lantas Polres Sampang, Satu regu Sat Pol, Satu regu Dishub, Satu regu BPBD dan Instansi BLH Kabupaten Sampang.
Kasat Lantas Polres Sampang AKP Ayib Risal, SE., kegiatan penebangan pada pohon yang rapuh dan pemangkasan pada ranting pepohonan yang menjorok ke badan jalan Raya.

“Ini kita lakukan untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam. Seperti batang pohon yang dianggap ranting-nya menjorok ke bada jalan,” ujarnya.
Pemangkasan pohon dan ranting ini sebagai preventif tanggap bencana cuaca extreem. Sehingga dapat mencegah pepohonan yang rawan roboh akibat hujan lebat dan angin kencang dan memgganggu pengguna jalan, terutama terjadinya laka lantas,”imbuh Kasat Lantas Polres Sampang.
Ayib Risal menambahkan, preventif tanggap bencana cuaca extreem ini juga memiliki tujuan untuk menyelamatkan harta benda, jiwa dan mencegah kemacetan pada arus lalu lintas,”pungkas-nya. (Rara/hen)