<

Antisipasi DBD Perumahan Sukowiryo dan Nangkaan Difogging

BONDOWOSO, IndonesiaPos

Desa Sukowiryo dan Kelurahan Nangkaan Kecamatan Bondowoso di fogging, Kamis (13/1/2022). Sebab warga nya ada yang terkena demam berdarah dengue.

Dari penuturan petugas kesehatan puskesmas Nangkaan begitu mendapatkan laporan adanya warga yang sakit DBD pihaknya langsung melakukan fogging.

“Kami langsung melakukan fogging di perumahan Sukowiryo Bondowoso, ” Kata Kepala puskesmas Nangkaan drg Silvy Nurullah.

Menurutnya,  fogging itu ada aturannya, dengan jarak 200 meter dari rumah penderita.

“Kalau ada orang yang terkena DBD maka harus di fogging dengan radius 200 meter,”katanya.

Sementara itu warga perumahan Sukowiryo menerima dengan terbuka kegiatan fogging.

“Bahkan setelah beberapa jam fogging banyak serangga yang mati seperti nyamuk semut kecoa. Ini baik untuk kebersihan rumah,”ujar lis warga Sukowiryo. (eko)

BERITA TERKINI