<

Disnaker Blitar Gelar Sosialisasi AKL dan AKAD Selama 3 Hari

BLITAR, IndonesiaPos – Pemerintah kabupaten Blitar melalui Dinas Tenaga Kerja ( Disnaker) kabupaten Blitar telah menggelar sosialisasi Antar Kerja Lokal (AKL) dan Antar Kerja Antar Daerah/Provinsi (AKAD) Sub kegiatan pelayanan antar kerja tahun anggaran 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri 25 orang bertempat di hotel Ilhami Rabu (20/7/2022) selama tiga hari.

Sosialisasi ini bertujuan memberi informasi terkait pelayanan lowongan pekerjaan serta mempermudah bagi masyarakat kabupaten Blitar mendapatkan pekerjaan sekaligus menekan angka pengangguran.

Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan kesempatan kerja Dinas Tenaga Kerja kabupaten Blitar Yopie kharisma Sanusi, mengatakan, Dinas Tenaga Kerja memberikan sosialisasi dalam rangka penyebarluasan informasi lowongan pekerjaan kepada pencari kerja selama 3 hari,”katanya kepada IndonesiaPos.

Selain itu, Dinas Tenaga Kerja juga menghadirkan beberapa narasumber dan LPTKS di Kabupaten Blitar yaitu PT. Bintang Asia Group, juga motivator yang akan memberikan maten blocking mental bagi pencari kerja, agar supaya lebih berkualitas dan siap bersaing menghadapi persaingan pasar kerja.

“Pada hari terakhir menghadirkan trainer yang akan memberikan materi bagaimana menghadapi tes tulis maupun tes interview ketika tes di suatu perusahaan. Sosialisasi ini sangat diharapkan mampu menekan angka pengangguran kita di Kabupaten Blitar,”jelasnya.

Yopie juga mengemukakan, Dinas tenaga kerja  melalui bidang Penta (Penempatan dan Perluasan) hari ini kita mengadakan sosialisasi terkait AKL dan AKAD  ini memang menjadi kegiatan rutin setiap tahun.

“AKL ini berkaitan dengan kita, sehingga diharapkan dapat memberikan informasi kepada peserta. Kita juga menghadirkan narasumber dari Layanan Lembaga Penempatan Tenaga Kerja Swasta (LPTKS) PT. Bintang Asia untuk memberikan informasi lowongan pekerjaan sekaligus bisa merekrut tenaga kerja,”kata Yopie.

Terkait dari kegiatan ini, tambah Yopie,  memang pesertanya dari alumni SMK kabupaten Blitar, harapan kami  karena kondisi covid yang memang belum dalam kondisi normal karena dampak dari covid ini banyak perusahaan yang tutup dengan kondisi tidak memungkinkan sebab hasil produksi yang tidak sesuai dengan hasil penjualannya.

“Akhirnya banyak yang dirumahkan atau PHK jadi untuk mengantisipasi itu semenjak covid kita mengadakan kegiatan tersebut secara rutin dan peserta bisa dari SMK manapun khususnya di Kabupaten Blitar,”jelasnya.

Yopie menambahkan, tujuan kegiatan ini, untuk menekan angka pengangguran, sehingga dengan sering mengadakan kegiatan sosialisasi menginformasikan lowongan dan juga mendatangkan narasumber yang membawa lowongan jadi terbuka kesempatan untuk mendaftar atau mengetahui dan bisa mendaftar lowongan yang dibawa oleh PT Bintang Asia yang dibawa narasumber.

“Kita berharap dari peserta bisa menginformasikan pada masyarakat, dengan adanya sosialisasi yang sudah kita laksanakan masyarakat bisa tahu ada lembaga yang menangani yang menyediakan lowongan pekerjaan yang namanya PT Bintang Asia,”imbuhnya. (Ema/ADV)

BERITA TERKINI