PAMEKASAN,IndonesiaPos
Kepedulian para FRPB Kabupaten Pamekasan ini yang melakukan kegiatan bhakti sosial kemanusian yang dilakukan sejak dari hari Senin hingga hari Rabu (22/04/2020 ).
Bhakti Sosial Kemanusiaan ini murni digalang dari dana partisipasi dari para Relawan FRPB Pamekasan yang kemudian dikemas dengan bentuk paket sembako dan masker.
Seperti yang dituturkan oleh Humas dan Kemitraan FRPB Pamekasan Wahyudi mengatakan pada hari Selasa kemarin ( 21/04 ) FROB bersama Tim Komunitas Corona Bakorwil Pamekasan melakukan Bansos.
“Kegiatan pertama dilakukan pagi hari hingga sore kita menyalurkan bantuan sembako ke beberapa Desa dan Kelurahan yang terdampak Covid 19 yang terutama di daerah daerah yang memiliki status Zona Merah. Ada beberapa desa yang menjadi Zona Merah salah satu nya di Desa Murtajih, Blumbungan, Desa Campor dan Desa Larangan Slampar,”katanya.
“Baksos FRPB ini mendapat dukungan dari aparat Desa setempat, sehingga semua kegiatan Bansos berjalan dengan lancar,”tambah Wahyudi mantan Manager JTV Madura.
Setelah itu, kegiatan Baksos bergeser dengan bagi bagi masker kepada beberapa juru parkir ( jukir ) yang sedang bertugas dijalan Protokol Pamekasan. “Dan alhamdulillah mereka menyabut baik. Saya harapkan bisa menjdi APD, minimal buat mereka selama melakukan aktivitasnya dilapangan dan oleh karena itu harapan kami apa yang kami lakukan untuk mereka bisa berguna dan bermanfaat untuk warga masyarakat dan wabah Covid 19 tidak menyebar luas dan bisa terselesaikan dengan baik dan cepat,”imbuh Humas dan Kemitraan FRPB Wahyudi. ( ndri/wid ).