<

Jaga Ketersediaan 9 Bahan Pokok Jelang Bulan Puasa, Diskoperindag, Bolog dan Camat Gelar Rakor

BONDOWOSO-IndonesiaPos

Asisten I Sekretariat Daerah Pemkab Bondowoso menggelar rapat kordinasi (Rakor) dengan OPD, Kepala Bulog,para Camat dan instansi terkait. Rakor tersebut membahas ketersediaan 9 bahan poko menjelang bulan puasa mendatang.

Agung Trihandono memastikan seluruh stok bahan pokok di Bondowoso menjelang bulan puasa ini aman.

Hanya saja Agung mengakui akan terdapat beberapa komoditas yang mungkin mengalami kenaikan karena permintaan tinggi seperti telur dan ayam.

“Kalau permintaan banyak otomatis akan naik harganya, karena ketersedian barang tidak sesuai dengan kebutuhan,”ujar Agung Trihandono usai menggelar rakor di Kantor Diskoperindag Bondowoso. Kamis,(20/2/2020).

Menurutnya, rakor tentang stabilisasi harga dan stok barang kebutuhan pokok di Bondowoso ini sangat penting dilakukan. Ia Ia juga menilai salah satu alternatif solusi yang bisa dilakukan untuk menekan laju inflasi khusus di Bondowoso

“Oleh karena itu, diperlukan keberadaan pasar sangat diperlukan di Kabupaten Bondowoso agar hitungan kebutuhan terhadap komuditas tertentu tepat dan akurat,”ujarnya.

Dia menambahkan, meski didukung keberadaan pasar yang ada di Bondowoso. Tapi rakor ini bagian dari upaya untuk mensikronisasi kebutuhan yang akan dikonsumsi masyarakat.

Ia juga meninta Bulog Bondowoso dan jajaran untuk terus menjaga stok dan ketersedian bahan pokok pada saat menyambut bulan ramadan hingga hari raya idul fitri mendatan

“Untuk stok bahan pokok untuk ramadan dan idul fitri akan kita jaga,” pungkasnya.

BERITA TERKINI