<

Jelang Pelaksanaan Operasi Ketupat, Polres Pamekasan Gelar Rakor Lintas Sektoral

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Menjelang pelaksanaan operasi Ketupat Semeru 2021, Polres Pamekasan bersama Forkopimda setempat menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral dipimpin Wakapolres Pamekasan Kompol Iswahab, di gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Senin (3/5/2021).

Dalam rakor tersebut dihadiri Pjs. Danramil 01 Letda Firdausi L, PJU Polres Pamekasan, Kapolsek jajaran, Dansus Denpom Pamekasan Lettu Maskun, Ka Lapas Narkotika Pamekasan Sohibur Rachman, Ka. KPLP Lapas Kelas II A, Novan Laksono, Kabid Pelayanan Dinas Kesehatan Dr. Safiuddin, Wadanki Korp Brimob subden III Ipda Jefri Fagianto, FKUB, Ali Ridho, MUI Ali Rahbini, Sekertaris PCNU Moh. Dahlan, Santoso dan sejumlah stakeholder.

Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, melalui Kasubbag Humas AKP Nining Dyah PS mengatakan, dalam rakor operasi ketupat Semeru 2021 ini juga dibahas terkait pengamanan hari raya idul fitri 1442 H di tengah pandemi Covid-19 dan surat edaran Larangan Mudik dari Satgas Covid-19 Pusat.

“Pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2021 ini akan selalu mengedepankan protokol kesehatan. Selain diikuti TNI Polri, kegiatan tersebut juga melibatkan  instansi samping dan Organisasi Masyarakat,”kata AKP Nining Dyah.( hen ).

BERITA TERKINI