<

Kapolres Pamekasan Lakukan Safari Jum’at, Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kamtibmas

PAMEKASAN, IndonesiaPos Upaya meningkatkan ketakwaan dan keimanan kepada Allah SWT, Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto bersama anggota melaksanakan Safari Jum’at ke Masjd Nurul Jadid, Kecamatan Waru, Pamekasan. Jumat (08/4/2022).

Safari Jum’at tersebut, Rogib Triyanto memberikan edukasi tentang Vaksin COVID-19,  terkait manfaat vaksin dan program vaksinasi yang di laksanakan Polres Pamekasan.

Selain itu, safari jum’at ini bertujuan untuk tetap menjaga dan memelihara situasi agar selalu dalam keadaan aman dan kondusif.

“Saya mengajak semua masyarakat agar ikut melaksanakan Vaksinasi untuk membantu mempercepat Program Pemerintah dalam hal penanggulangan Covid-19 dan pemulihan ekonomi,”katanya.

Selain itu, Kapolres juga memberikan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya Covid-19.

“Protokol kesehatan sangat penting diterapkan di masa pandemi Covid-19 ini sehingga aktifitas perekonomian masyarakat bisa pulih kembali,”ujarnya

Kapolres menambahkan, tujuan diadakannya vaksinasi tentu agar dapat menambah kekebalan tubuh dari virus corona. Sehingga tidak mudah percaya akan berita hoax yang banyak beredar, yang menyebutkan vaksin itulah yang membawa penyakit.

“Saya menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif menjelang pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak yang akan dilaksanakan di pertengahan April nantinya,”pintanya.

“Semoga pelaksanaan pemilihan kepala desa ini akan menghasilkan pemimpin pilihan masyarakat yang terbaik dan amanah, sehingga mampu mewujudkan Desa yang lebih baik, maju, aman dan sejahtera,”tambahnya. ( hen )

BERITA TERKINI