<

Menguak Dugaan Praktek Jual Beli Bangku Di SMA Favorit Jember Hingga Puluhan Juta Rupiah

JEMBER, IndonesiaPos

Bagi masyarakat yang berperekonomian menengah kebawah jangan harap bisa menyekolahkan anaknya ke sekolah SMAN 1 Jember, pasalnya hanya untuk masuk melalui jalur “buruh” saja para orang tua wali murid dimintai uang hingga puluhan juta Rupiah.

Salah satunya disampaikan Hd, salah seorang wakil wali murid siswa yang hendak memasukkan keluarganya ke  SMA 1 Jember melalui jalur buruh.

Kepada media dirinya menjelaskan, awalnya dia dimintai uang oleh salah seorang oknum di SMA 1 berinisial H  dengan janji akan di lolos dalam seleksi di sekolah yang akan ditujunya.

“Yang bersangkutan meminta uang kepada saya dengan janji akan meloloskan keluarga saya dalam pengumuman penerimaan anak didik baru kemarin dari jalur buruh. Untuk jalur ini harus menyertakan identitas bahwa wali murid memang bekerja sebagai buruh,”ujarnya.

Saat itu lanjut Hd, karena dirinya hanya memiliki uang sekedarnya, akhirnya ia berikan seadanya . jauh dari target yang diminta .

“Saat telpon saya, yang bersangkutan mengatakan jika melalui jalur sekolah biayanya sebesar Rp.30 juta . Dan itu sudah harga umum yang ditarifkan pihak sekolah,”ungkapnya.

Entah mengapa, mungkin karena jauh dari besaran rupiah yang diminta sekolah,uang tersebut dikembalikan oleh H dengan alasan ada sarat administrasi yang tidak memungkinkan untuk lolos dalam penerimaan siswa anak didik baru.

“Karena saat dilakukan survei ternyata masuk kategori orang mampu. Hasilnya tidak lolos dalam pengumuman penerimaan anak didik baru di sekolah SMA Favorit tersebut.,”jelasnya.

Namun yang membuatnya sedikit bertanya-tanya, ternyata salah seorang kerabatnya yang kebetulan hendak memasukkan anaknya ke sekolah tersebut melalui jalur buruh ternyata diterima.

“Kok aneh, saya tidak pernah disurvei kerumah tiba-tiba dinyatakan tidak lolos karena dianggap saya orang mampu,”tuturnya.

Namun dilain sisi lanjut Hd, kerabatnya yang jelas-jelas masuk kategori orang mampu karena ayahnya kerja di salah satu tambang diluar Jawa  justru bisa diterima.

“Saat saya tanya ke saudara saya, bisa  masuk melalui jalur buruh karena apa, ternyata dirinya sudah membayar uang sebesar Rp.15 juta,” terangnya.

Menyikapi persoalan ini, sejumlah alumni SMA 1 merasa prihatin dengan kondisi ini.sebab  saat mereka masih sekolah tidak ada yang namanya “jual” bangku sebesar sekarang ini.

BP, alumni angkatan 94 mengaku heran saat mengetahui rumor adanya  praktek ini, meski dirinya pernah mendengar namun biayanya tidak sebesar itu.

“Kalau sampai puluhan juta ya keterlaluan. Apalagi ditengah kondisi arus informasi yang sangat cepet seperti ini, sekecil apapun persoalan akan cepat terkuak,”ujarnya.

BP juga menyayangkan  dengan adanya kejadian ini, sebab pendidikan adalah modal besar bagi negara yang ingin maju .” Kalau semua bisa dibeli dengan uang, bagaimana mutu kualitas pendidikan kita,”tambahnya .

Pihak Kepala sekolah SMA 1, Edi saat dikonfirmasi media lewat pesan whatapp terkait dugaan jual beli bangku tersebut  mengaku tidak ada jual beli bangku dalam PPDB di SMAN  yang di asuhnya

” Matur nuwun informasinya. Tidak ada jual beli bangku di sekolah kami,” tuturnya singkat .(Kik)

BERITA TERKINI