<

Pasca Teroris Serang Wiranto, Polda Jatim Perketat Pengawalan Pejabat Negara

SURABAYA, IndonesiaPos.co.id

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan menginstruksikan kepad jajaranya untuk meningkatkan pengamanan, pasca insiden penusukan terhadap Wiranto,

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, pasca penusukan Menko Polhukam Wiranto, seluruh anggota polisi di Jatim, untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di wilayah masing masing. Kamis (10/10/2019)

“Ya Kapolda Jawa Timur, tadi barusan menyampaikan kepada kita meningkatnya eskalasi ini maka untuk semua detekai dini, maupun deteksi aksi yang akan dilakukan segera dikuatkan lagi,” ujarnya, Kamis (10/10/2019).

Tidak dipungkiri jika Jawa Timur adalah salah satu provinsi yang juga sering mendapat kunjungan dari tokoh tokoh penting negara. Seperti beberapa hari terakhir, ada Wakil Presiden Jusuf Kalla, dan tepat Kamis insiden penusukan Wiranto, Jatim kedatangan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.  “Menyangkut pengamanan VVIP, agar ditambah lagi kekuatannya apabila nanti ada,” tegasnya.

Peningkatan pengamanan tersebut, lanjut Barung, dilakukan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan. Pihaknya berharap, kejadian yang menimpa Wiranto, tidak terulang terhadap tamu VVIP yang datang ke Jatim.  “Ya ini nanti yang akan kita lakukan, tetapi ingat bahwa pengamanan itukan dilakukan nanti menyusul daripada kalau ada tamu di Jawa Timir,” paparnya.

Barung mengucapkan, jika peningkatan pengamanan khusus bagi tamu tamu VVIP di Jatim, merupakan instruksi Kapolda, seusai melakukan evaluasi, terkait semua kegiatan kepolisian. “Agar pengamanan diperketat kembali,” imbuhnya.

BERITA TERKINI