<

PBNU Segera Usulkan Erick Jadi Cawapres Dampingi Ganjar

JAKARTA, IndonesiaPos

Ketua Umum Megawati Soekarnoputri disebut-sebut tengah meminta nama resmi usulan dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) untuk posisi calon wakil presiden pada pemilihan presiden mendantang.

Hal itu disampaikan Ketua Majelis Pertimbangan PPP, Romahurmuziy atau Rommy.

“Ibu Mega meminta usulan nama resmi cawapres dari PBNU. Kemudian saya dengar PBNU tengah melakukan ‘seleksi’ dari nama-nama kader NU dan Erick Thohir memuncaki klasemen kandidat cawapres PBNU, karena sudah kader NU,” terang Rommy.

Dari corak kepemimpinan Rommy juga mengatakan Erick Thohir dianggap cocok untuk mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. lantaran Ganjar Pranowo memiliki corak kepemimpinan nasionalis dan Erick Thohir religius.

“Jadi kalau ditanya (Erick Thohir) cocok untuk berpasangan dengan Ganjar, cocok,”imbuhnya.

BACA JUGA :

Mantan Ketum PPP ini mengatakan, Erick Thohir sarat dengan kepemimpinan bercorak religius dalam peta perpolitikan nasional.

Apalagi Erick sebagai anggota Kehormatan Banser, Ketua Steering Committee (SC) Panitia Harlah ke-100 NU dan Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES).

“Pak Erick Thohir salah satu pemimpin yang memiliki branding religius, kita tahu persis Pak Erick Thohir Ketua MES, masuk menjadi Banser, ketua panitia satu abad NU, itu artinya,Pak Erick Thohir ini sudah menjadi NU,”pungkas mantan Menteri Agama ini.

 

BERITA TERKINI