<

Pemdes Bangkes Tak Perhatikan Jalan Rusak, di Perbaiki Sendiri Oleh Warga

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Aksi warga Dusun Jalinan Tengah, Desa Bangkes, Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan patut diacungi  jempol, pasalnya aksinya tak bergantung pada Dana Desa (DD) Sabtu, (16/01/2021)

Kendati ditengah situasi pandemi dan kondisi sulit seperti saat ini, karena perekonomian warga tersendat akibat pandemi Covid-19, namun ia masih rela menimbun jalan rusak yang terlalu parah

Mereka memperbaiki jalan rusak yang  terkikis oleh air, sudah  bertahun-tahun tidak pernah tersentuh Dana Desa. Sehingga untuk memperbaiki jalan tersebut warga memanfaatkan tanah yang berada di pinggir jalan dengan memakai cangkul untuk menimbun tanah.

Salah seorang warga setempat, Mahsun menjelaskan, aksinya tersebut murni inisiatifnya sendiri. Ini dilakukan warga, lantaran kerusakan jalan yang  terus bertambah parah.

“Jalan desa sejak awal hingga saat ini rusak parah, dan belum ada tanda-tanda akan diperbaiki oleh pemerintah desa,”kata Mahsun. 

Menurut dia, aksi ini pihakn memang sengaja mengajak masyarakat setempat untuk bergotong royong untuk menambal jalan rusak parah dengan memanfaatkan tanah yang ada di sekitar, karena kerusakan pada jalan itu pernah mengakibatkan kecelakaan.

“Terlebih  saat ini sudah memasuki musim hujan, kondisi jalan sangat risiko tinggi, dan dikhawatirkan akan terjadi kecelakaan,”ujar dia.

Masih Mahsun,  di sepanjang jalan tersebut setiap hari dilewati oleh anak anak yang hendak berangkat ke sekolah dan warga setempat yang akan bekerja ke tempat masing-masing.

“Meskipun perbaikan ini tak seberapa, karena memanfaat material yang seadanya , semoga bisa bermanfaat bagi warga sekitar,”pungkasnya.

Semanatara itu, Sekertaris Desa (Sekdes) Haliluddin saat dihubungi melalui telepon seluler, mengakui jika semua pembangunan Desa itu sudah masuk di Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJM Des), sehingga jalan tersebut dianggap tidak tersentuh oleh pemerintah Desa.

“Mungkin jalan itu tidak terlalu darurat atau tidak dalam keadaan mendesak.”tandasnya.( and/hen ). 

BERITA TERKINI