<

Polres Pamekasan Sosialisasikan Pembangunan ZI Menuju WBK dan WBBM

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Kepolisian Resort Pamekasan  melakukan sosialisasi Internal dan tindak lanjut Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Bebas Birokrasi dan Melayani (WBBM) tahun 2020.

Kegiatan tersebut dibuka langsung olek Kapolres Pamekasan AKBP Djoko Lestari, S.I.K, MM yang pelaksanaannya digelar di Gedung Bhayangkara  Polres Pamekasan. Selasa pagi, (14/01/2020) pukul 08.00 WIB.

Dalam kegiatan tersebut hadir pula, Wakapolres Kompol Kurniawan Wulandono, SH.MH, para Kabag, Kasat, Kapoksek jajaran, Kaso, Kasubbag dan Operator Zona Integritas.

Kapolres mengatakan, pembangunan ZI ini, untuk pencapaian WBK dan Wilayah Bebas Birokrasi, sehingga dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Demi kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan program penuntasan pembangunan ZI  menuju WBK dan WBBM dibutuhkan sebuah komitmen juga dukungan dari seluruh anggota pengemban fungsi baik tingakat Polres maupun tingkat Polsek jajaran Polres Pamekasan,”kata AKBP Djoko Lestari.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dari seluruh personel mengerti dan tahu perihal dari tahapan pelaksanaan serta pelaporan yang kemudian dilaksanakan sesuai dengan tugas dan fungsi-nya yang di emban . “Sehingga nantinya akan mewujudkan dari pada tujuan Reformasi Birokrasi Pemerintah dapat terlaksana,”tegasnya.

Ia meminta kepada setiap jajaran untuk mempublikasikan Program Polres Pamekasan, Bermanfaat Untuk Sesama Komunikatif dan Tanggap(Bus Kota)  kepada lapisan masyarakat untuk mengetahui kinerja dan pelayanan yang diberikan Kepolisian.

Usai sambutan Kapolres Pamekasan dilanjutkan memberikan materi oleh Kabagren Polres Pamekasan Kompol Ashar Yelly TP, SH terkait tindak lanjut pembangunan ZI serta penyampaian mengenai tahapan tahapan,pelaksanaan dan pelaporan pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM. (ayu/ndri).

BERITA TERKINI