JEMBER – IndonesiaPos
Setelah lama ditunggu-tunggu kemunculannya,kini SR saksi “Mahkota” yang mengetahui betul proses pengadaan Mamin di sosialisasi Rancangan peraturan daerah/ Sosperda versi kejaksaan kepada media mengaku siap datang jika dipanggil kejaksaan negeri (Kejari) Jember untuk memberi kesaksiannya.
Klarifikasi atas kesiapan dirinya menghadiri panggilan Kejari Jember terungkap saat media tak sengaja berusaha menghubungi no WhatsApp SR.
Tanpa diduga ternyata nomer WhatsApp nya aktif dan sempat menjawab pertanyaan media.Kepada media dirinya mengaku telah menjalani periksaan kejaksaan tinggi Jawa timur beberapa waktu yang lalu selaku saksi yang dianggap tahu betul persoalan Sosperda DPRD Jember.
“Saya telah diperiksa Kejati Jawa timur beberapa waktu lalu,”ungkapnya.
Setalah itu, dirinya juga pernah dipanggil Kejari Jember pada tanggal 19 Agustus lalu, namun dirinya terlambat mengetahui adanya surat panggilan tersebut.
“Saya sebenarnya kooperatif terkait persoalan ini, namun karena saya terlambat mengetahui adanya surat panggilan itu, makanya saya tidak hadir,”tegasnya.
“Kalaupun saya dipanggil Kejari Jember, saya siap hadir,”jawabnya lugas.
Seperti diberitakan sebelumnya, Penanganan kasus dugaan Mark up makan minum (Mamin) Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosperda) DPRD Jember memasuki babak baru, selain panitia pengadaan di sekretariat dewan (Sekwan), bendahara dewan dan rekanan pengadaan barang dan jasa pemilik perusahaan yang dipinjam oknum DPRD, pihak kejaksaan kini memeriksa SR, salah seorang saksi kunci dalam dugaan Mark up Mamin tersebut.
Menurut informasi sumber menyebutkan, SR memenuhi panggilan kejaksaan setelah adanya surat pemanggilan 2 kali yang dilayangkan pihak Kejaksaan.
SR diperiksa dalam kapasitasnya sebagai pihak yang mengetahui proses pengadaan Mamin di DPRD sebagai orang suruhan Oknum dewan di kantor Kejati Jatim pada Senin (14/7/2025).
Dengan kesiapan SR menghadiri panggilan Kejari Jember jika diperlukan dalam kesaksiannya diharapkan semakin membuka persoalan dugaan Mark up anggaran Mamin Sosperda secara gamblang.(kik)
