<

Sejumlah Pohon Besar Tumbang di Pamekasan, Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Hujan deras disertai angin kencang, mengguyur Kota Gerbang Salam sejak pukul 15.00 hingga malam hari. Akibatnya, membuat sebuah pohon besar tumbang di jalan utama lingkar timur, di Desa Sumedangan, Kecamatan Pademawu Pamekasan.

Saat itu, posisi pohon yang tumbang telah menutup akses jalan utama antar kota antar provinsi, dan membuat para pengendara kendaraan yang melintas harus berhati hati.

Tak beberapa menit kemudian ada laporan lagi, ada beberapa pohon tumbang, di jalan raya Desa Pademawu Barat, sebelah barat Masjid Sotok. Bahkan ukuran pohon tersebut lebih besar dan melintang ke jalan raya.

“Peristiwa pohon tumbang ini  menyebabkan kemacetan arus lalu lintas,” kata Iptu Nanang HP. Waka Polsek Pademawu, ditempat kejadian.

Untuk membantu kelancaran lalulintas, warga membawa alat mesin potong kayu (Chain Saw) untuk memotong dan mengevakuasi pohon yang melintang  ke jalan raya. “Beruntung kejadian ini tidak ada korban jiwa,”tegasnya.

Namun, akibat pohon tumbang ini, Kota Pamekasan sempat mengalami gangguan  aliran listrik, meski tak berlangsung lama, membuat warga setempat sempat panic. ( Heny ).

BERITA TERKINI