<

BPBD Bondowoso Bantu Logistik Bagi Korban Kebakaran di Tapen

BONDOWOSO – IndonesiaPos

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso menyalurkan bantuan bagi korban kebakaran rumah tinggal ukuran Kerusakan Bangunan 6x6M².

Menindaklanjuti laporan kebakaran rumah milik  Febri, warga dusun Krajan di Desa Kalitapen, Kecamatan Tapen, Bondowoso. yang terjadi Hari Minggu, (3/4/2024) Pukul 01:50 WIB

Kebakaran Rumah milik Febri mengalami rusak sedang pada bagian atap kamar dan gudang.

“Bantuan kita turunkan langsung setelah operasi selesai,”kata Kalaksa BPBD Bondowoso, Sigit Purnomo.

Sigit mengatakan pihaknya telah menurunkan sejumlah bantuan kebutuhan logistik sembako  terpal  selimut  paket kebersihan keluarga  paket sandang pria, paket sandang wanita, tas sekolah, family kit, matras, siap saji dan kebutuhan Pascabencana.

“Upaya yang kita lakukan Pusdalops dan agen melakukan assessment di lokasi kejadian- melaporkan kepada atasan untuk rencana tindak lanjut,”tegasnya.

Beruntung peristiwa kebakaran itu tidak ada korbanya, namun  kerusakan meterial dan kerugiannya masih dihitung oleh petugas dilapangan.

Sampai berita ini ditayangkan, situasi dan kondisi wilayah Bondowoso terpantau aman terkendali karena cuaca di wilayah Bondowoso dan sekitarnya saat ini terpantau cerah.

Dharma Wanita Persatuan BPBD Bondowoso  Bantu Logistik Bagi Korban Kebakaran di Desa Glingseran

BERITA TERKINI