PAMEKASAN, IndonesiaPos – Puluhan anak anak di RT 04/RW 05 Kelurahan Barurambat Kota Kecamatan Kota Pamekasan ikut lomba lato lato.
Ketua Forum Pemuda Manten (FPM), Kusno mengatakan, lomba tersebut hanyalah untuk mencari hiburan bagi anak anak di RW 05 Kelurahan Barkot Pamekasan.
Sementara lomba ini, menggunakan sistem gugur dengan lima peserta dari setiap angkatan. Setiap angkatan akan dipilih satu yang menang akan maju di grand final.
“Sedangkan untuk yang kalah akan kami ikutkan angkatan bagi para yang kalah, sehingga kami dapat memilih pemenangnya,”kata Kusno.
Sementara itu, Ketua RT 04/RW 05 Kelurahan Barkot Pamekasan, Deddy Pranata menjelaskan, lomba Ini bagian dari rangkaian, setelah pemilihan RT di RW 05 Kelurahan Barurambat Kota, pada Senin, (9/1/2023) lalu.
“Di awal tahun ini kami menyelenggarakan lomba lato lato ini untuk meningkatkan kecerdasan bagi anak-anak di RW 05,”katanya.
Tujuan diadakan lomba ini untuk menyalurkan hobby anak anak agar tidak bermain lato lato disembarang tempat.
BACA JUGA :
- AKBP Satria Permana Disambut Dengan Upacara Pedang Pora
- Antisipasi Berita Hoax Jelang Pemilu, Polri Mulai Patroli Siber
- Baddrut Tamam Resmikan Food Colony, Ratusan PKL Mengaku Senang
- “Ada 30 peserta masuk katagori tingkatan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Dari 30 peserta ini akan terpilih juara dengan urutan Juara 1, Juara 2 dan Juara 3. Masing masing juara akan mendapatkan hadiah uang pembinaan,”tegasnya.
Selain itu, pihak panitia juga menentukan dari daya tahan, sehingga yang mampu bertahan paling lama, sesuai ketetapan dewan juri , maka dialah yang menjadi pemenang.
Seluruh peserta tidak dipungut biaya pendaftaran alias gratis. Kami dapat melihat kebahagiaan anak anak peserta lomba. Kami mengucapkan terima kasih kepada warga yang ikut berpartisipasi mensukseskan loma ini,”imbuhnya. (hen)