<

KONI Gresik Tinjau Venue Cabor Porprov VII Jatim di Bondowoso

Ketum KONI Bondowoso Noer Soetjahjono menerima cendera mata dari Sekum KONI Gresik Imam Junaedi di kantor KONI Bondowoso, Sabtu(13/11/2021). (foto: ido/IP).

BONDOWOSO, IndonesiaPos

Pengurus KONI dari kabupaten/kota peserta Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur yang digelar pertengahan 2022, satu persatu datang di Bondowoso. Mereka mengusung misi sama meninjau kondisi sarana olahraga atau venue tujuh cabang olahraga (cabor) Porprov VII yang digelar di Bondowoso.

Seperti pengurus KONI Gresik yang datang di Bondowoso, Sabtu (13/11/2021). Kedatangan pengurus KONI Gresik dipimpin Sekretaris Umum (Sekum) Imam Junaedi dan Bendahara Adi Fitriana diterima Ketua Umum (Sekum) KONI Bondowoso Noer Soetjahjono dan Sekum Santidjo di KONI Bondowoso.

“Kegiatan meninjau venue cabor Porprov VII di Bondowoso, ini sebagai bahan masukan bagi atlet Gresik.  Dengan harapan, atlet Gresik punya gambaran venue, sehingga saat bertanding dalam Porprov VII di Bondowoso, lebih percaya diri dan tidak demam lapangan,”  kata Sekum KONI Gresik, Imam Junaedi.

Selain itu, menurut Gus Juned, kunjungan KONI Gresik di Bondowoso untuk melihat lokasi penginapan maupun hotel yang nantinya dihuni para atlet Gresik. Karena, jika tidak memetakan atau memesan penginapan dari sekarang, dikawatirkan atlet Gresik tidak kebagian tempat penginapan atau hotel di Bondowoso.

“Masalah tempat penginapan atau hotel untuk atlet seringkali  menjadi kendala, kalau tidak dari awal memesan. Makanya kami dari sekarang datng ke Bondowoso meninjau venue tujuh cabor Porprov VII dan memesan dulu hotel atau tempat penginapan atlet yang dekat dengan venue. Ini agar atlet lebih nyaman dan bisa konsentrasi bertanding,” jelasnya.

Ketua KONI Bondowoso Noer Soetjahjono mengatakan, selain KONI Gresik, sejumlah KONI kabupaten/kota peserta Porprov VII sudah datang di Bondowoso. Diantaranya, KONI Lumajang, Kota Batu, Kota Blitar, Kabupaten Pasuruan, dan Situbondo. “Misi sama melihat kondisi venue cabor Porprov VII di Bondowoso dan memesan hotel atau penginapan atlet dan ofisial,” katanya. (ido/IP)

BERITA TERKINI

IndonesiaPos